30 November 2009

Pengertian dan Kegunaan BIOS

18 comments:
Pada posting kali ini saya akan sedikit menjelaskan mengenai pengertian dan Keguanaan BIOS secara umum. Kata BIOS dalam bahasa Yunani berarti "kehidupan", dalam terminologi komputer BIOS singkatan dari Basic Input Output System. Ini adalah komponen penting-sebuah firmware- dalam komputer yang umumnya di buat menggunakan bahasa rakitan (assembly) , BIOS ini dimasukkan pada sebuah chip pada motherboard yang gunanya membantu suatu sistem operasi untuk berkomunikasi, bios ini bertindak sebagai perantara antara hardware dengan mekanisme operasional nya (sistem operasi). Tanpa bantuan dari BIOS sistem operasi komputer tidak akan dapat membuat komunikasi atau tidak mampu mengendalikan hardware, dengan kata lain bahwa BIOS dapat dianggap sebagai unsur yang menentukan pada komputer mana pun. Jika pada suatu keadaan dimana BIOS tida bekerja dengan sempurna, maka kinerja komputer akan melambat lebih dari 40%.

Banyak praktisi komputer menyebutnya sebagai ROM BIOS karena memang disimpan pada chip ROM (Read Only Memory) dengan tujuan dapat segera di eksekusi ketika komputer dinyalakan. Beberapa kegunaan BIOS yang sangat penting adalah sebagai pengatur konfigurasi dasar pada komputer seperti tanggal, jam, setup booting, menguji hardware pada proses Power On Self Test (POST), pengaturan hardware, menjalankan operating system dan menjaga kestabilan komputer.

Sekarang BIOS sepengetahuan saya tidak lagi disimpan dalam bentuk ROM tapi sudah dalam bentuk EEPROM (Electrically Erasable Programmable Read-Only Memory) atau Flash ROM dengan tujuan untuk mendukung kompleksitas dari sebuah sistem komputer. Flash memori ini dapat di upgrade/update oleh penguna tetapi tetap harus berdasarkan kepada instruksi dari pembuat BIOS (Award Software, Phoenix Technologi, AMI-American Megatrends Incorporated). Untuk update bios kita harus hati-hati karena udate yang tidak benar bisa mengakibatkan motherboard mati mendadak, ada baiknya tanyakan langsung pada vendor atau teknisi yang sudah berpengalaman.

18 November 2009

Kerja Keras Adalah Energi Kita - Transformasi Pertamina

10 comments:
Berbicara mengenai PT. Pertamina sekarang ini, tentu mengingatkan kita kepada program Transformasi Pertamina yang sudah digulirkan sejak tahun 2006 silam. Dulunya Pertamina adalah Sebuah perusahaan yang hampir identik dengan kontroversi, mulai dari budaya feodal yang sudah berakar dimana semua penugasan bersifat monopoli sampai dengan hutang luar negeri berskala besar yang membuat Pertamina bangkrut di tahun 1974.

Pada era Persero (transformasi perusahaan) banyak perubahan terjadi dalam tubuh manajemen, Pertamina telah melakukan tranformasi dan restrukturisasi yang mendasar agar menjadi suatu perusahaan yang mampu menerapkan GCG (Good Corporate Governance) secara konsisten dan efisien. Dengan kerja keras tentunya Pertamina akan mampu mewujudkan visinya manjadi perusahaan minyak dan gas kelas dunia (world class integrated oil and gas company) ditahun 2014, sebuah harapan yang besar bagi pertamina dan bangsa indonesia.

Saya yakin bahwa ketika dimulainya era tranformasi di tubuh pertamina, ini bukan hal yang mudah untuk dilakukan, mendobrak sistem yang telah berjalan puluhan tahun tentu saja akan selalu ada pro dan kontra, akan ada pihak-pihak yang tidak setuju.

Sejauh ini masyarakat mungkin bisa melihat beberapa program nyata dari pertamina yang sudah cukup berhasil, diantaranya Program Konversi minyak tanah ke elpiji yang bertujuan untuk penghematan energi bahan bakar minyak, meskipun ada ketakutan dari beberapa kalangan masyarakat mengenai keamanan pemakaian tabung gas. Bahkan berdasarkan cerita teman saya yang berkunjung ke sebuah desa ada banyak keluarga yang mengembalikan dan bahkan menjual paket konversi ini karena takut tabung gasnya meledak. Mengenai hal ini saya perlu adanya penyuluhan kembali kepada masyarakat agar program ini berhasil.

Disamping itu program yang lain adalah bergantinya wajah SPBU Pertamina dengan yang lebih bagus dan diterapkannya Program Pertamina "Pasti Pas" di hampir setiap SPBU dengan pelayanan yang lebih ramah dan dapat dipercaya. Ini sebuah kerja keras Pertamina untuk bisa bersaing dengan kompetitor dari negera-negara lain yang saat ini mulai memasuki pasar dalam negeri.

Perubahan dari sisi manajemen mungkin masyarakat belum banyak yang tahu seperti apa, mungkin tranparansi dan responsiblitas yang tentunya lebih baik, yang pasti pertamina harus mampu melakukan efisiensi dari segi distribusi dan produksi agar bahan bakar minyak bisa menjadi lebih murah sehingga dapat di nikmati seluruh lapisan masyarakat. Terus terang saja saya sendiri adalah pengguna produk-produk pertamina seperi bahan bakar premium dan minyak pelumas kendaraan bermotor, tidaka ada dalam pikiran saya untuk membeli produk sejenis dari perusahaan luar.

Perlu digaris bawahi adalah upaya kerja keras pertamina untuk menjadikan energi minyak bumi dan gas bagi kepentingan masyarakat dan pembangunan perlu dihargai, karena mau tidak mau Pertamina adalah perusahaan yang harus berfungsi sebagai pelayan publik (public service obligation) disamping sebagai perusahaan yang berorientasi profit.

Sebagai seorang blogger saya berharap kepada Pertamina di ulang tahunya yang ke 52 ini untuk selalu menjaga kualitas produksi baik itu berupa barang maupun jasa, menyiapkan SDM berkualitas untuk mampu bersaing dengan perusahaan sejenis dimasa depan. Selalu berkomitmen untuk menerapkan aturan main, etika kerja dan prinsip-prinsip kerja yang baik. Dengan kata lain prinsip Good corporate Governance (GCP) yang baik harus selalu dipegang teguh. Ingatlah selalu "Kerja Keras Adalah Energi Kita" semoga Cita-cita pertamina untuk menjadi world class integrated oil and gas company benar-benar dapat tercapai di tahun 2014 nanti.

16 November 2009

Apa dan Bagaimana Online Advertising itu.

4 comments:
Satu dari banyak strategi periklanan (promosi) yang digunakan saat ini adalah iklan online (online advertising) melalui internet. Dibandingkan dengan bentuk iklan lain seperti penggunaan papan reklame besar serta iklan TV, iklan online dan internet marketing atau advertising ini dianggap sebagai salah satu yang paling terjangkau namun merupakan bentuk iklan yang sukses. Hal ini karena harga yang relatif lebih murah dan jauh lebih mudah untuk dicapai(menuju sasaran), dibandingkan dengan mendirikan sebuah billboard atau iklan TV, Jadi apa sebenarnya online advertising atau internet advertising itu ?

Definisi Online Advertising?

Online advertising adalah metode periklanan dengan menggunakan internet dan World Wide Web dengan tujuan menyampaikan pesan pemasaran (promosi) untuk menarik pelanggan. Meskipun kata itu sendiri menggambarkan hanya satu agenda, iklan online biasanya dibagi menjadi beberapa bagian atau teknik. Menurut para professionasl Internet Advertising, iklan online meliputi beberapa teknik seperti iklan kontekstual pada halaman hasil mesin pencari(search engine), iklan banner (banner ads), Rich Media Ads (periklanan dengan melibatkan media interactiv digital seperti audio dan video streaming), iklan jaringan sosial (social network advertising), iklan online berdasarkan klasifikasi (online classified advertising), jaringan periklanan (advertising networks) dan e-mail marketing, serta bahkan e - mail spam.

Keunggulan dibandingkan dengan metode konvensional

Karena munculnya teknologi online yang menjadi booming saat ini, perusahaan di seluruh dunia telah sangat mengambil manfaat dari hal ini untuk menyampaikan pesan-pesan mereka secara serentak di seluruh dunia. Melalui penggunaan ini, beberapa profesional kemudian membuat beberapa laporan dari keuntungan ini dibandingkan dengan metode konvensional seperti membuat billboard dan iklan TV.

Menurut konsultan Internet Advertising, keuntungan menggunakan iklan online meliputi:

Segera menerbitkan informasi dan konten. Salah satu dari banyak perjuangan mendirikan sebuah iklan adalah waktu bahwa perusahaan-perusahaan harus menunggu sebelum benar-benar membuat iklan mereka di publikasikan. Online advertising, bagaimanapun, membuat ini lebih mudah dan lebih cepat, serta tidak membatasi cakupan geografis dan waktu. Untuk itu, iklan interaktif yang muncul menghadirkan tantangan-tantangan segar bagi pengiklan, yang hingga kini masih mengadopsi strategi interruptive (contoh iklan TV).

Efisiensi investasi pengiklan. Online advertising memungkinkan untuk penyesuaian iklan, termasuk konten dan diposting website. Sebagai contoh, AdWords dan AdSense memungkinkan iklan yang ditampilkan di halaman Web yang relevan atau berada disamping hasil pencarian dengan kata kunci yang telah dipilih dulu.

Metode Pembayaran. Apa pun variasi pembelian yang dipilih, pembayaran biasanya relatif dengan respon audiens, apa lagi dengan banyaknya payment processor online yang ada saat ini banyak tersedia seprti paypal, alertpay, Neteler dan ain sebagainya.

Metode tidak etis iklan online

Selain metode etis periklanan online, seperti penggunaan aplikasi yang ramah pengguna, terdapat juga metode kelas iklan yang dianggap tidak etis dan bahkan mungkin dianggap ilegal. Ini termasuk aplikasi eksternal yang mengubah pengaturan sistem (seperti browser's home page), pop-up, dan memasukkan iklan ke dalam halaman web non-afiliasia, plikasi seperti itu biasanya dicap sebagai spyware atau adware.

02 November 2009

Mengenal berbagai ancaman terhadap komputer

5 comments:
Ketika kita sedang berselancar internet di rumah atau di kantor, komputer bisa saja terkena berbagai jenis ancaman yang dapat menyebabkan komputer berfungsi tidak benar. Tidak seperti infrastruktur jaringan skala besar di perusahaan yang memiliki manajemen keamanan baik, komputer di rumah mungkin akan rentan terhadap ancaman saat berinternet.

Definisi Ancaman Terprogram

Komputer dirancang untuk mengeksekusi instruksi satu demi satu. Instruksi ini biasanya melakukan sesuatu yang berguna, menjaga database, dan berkomunikasi dengan pengguna dan dengan sistem lain. Kadang-kadang, instruksi yang dieksekusi ini dapat juga melakukan kesalahan atau kerusakan. Ketika kerusakan terjadi secara kebetulan pada suatu sistem, kita menyebutnya dengan bug (software bug). Bug mungkin adalah yang paling umum yang menyebabkan program tidak berpilaku dengan benar.

Tetapi jika sumber instruksi yang merusak adalah datang dari suatu sumber indvidu yang menyebabkan terjadi perilaku abnormal pada komputeri, kita meyebutnta malicious code (petunjuk kode berbahaya), atau ancaman yang didiprogram. Beberapa orang menggunakan istilah malware untuk menjelaskan malicious software ini.

Ada banyak berbagai jenis ancaman yang diprogram. Para ahli IT menggolongkan ancaman dari cara mereka berperilaku, bagaimana mereka dipicu, dan bagaimana mereka menyebar. Dalam beberapa tahun terakhir, kejadian ancaman yang diprogram ini telah digambarkan hampir seragam oleh media sebagai virus komputer dan worm (dalam media yang lebih teknis). Namun, virus dan worm menyebabkan hanya sebagian kecil dari kode berbahaya yang telah dibuat tersebut.Dengan mengatakan bahwa semua kehilangan data atau kerusakan pada sistem komputer disebabkan oleh virus adalah sebagai tidak akurat seperti halnya mengatakan bahwa semua penyakit manusia disebabkan oleh virus.

Ancaman-ancaman itu antara lain :
  1. Rootkits
  2. Backdoor
  3. Logic Bomb
  4. Trojan Horses
  5. Viruses
  6. Worm
Untuk definisi masing-masing malicious code tersebut silahkan anda cari di google, tau mungkin nanti saya akan menulisnya kalo sempat.
 
Copyright ©2016 myworld mylife • All Rights Reserved.
Template Design by BTDesigner • Powered by Blogger